TERASBANDUNG.COM - Bagi para Bobotoh yang ingin menyaksikan laga Persib Bandung kontra Dewa United, tiket sudah bisa dibeli secara online melalui Persib App, mulai Selasa, 11 Juli 2023.

Persib akan menjamu Dewa United di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Jumat, 14 Juli 2023, pukul 19.00 WIB.

Dilansir dari laman resmi PersibBandung, pembelian tiket secara online hanya bisa dilakukan setelah pengguna melakukan verifikasi diri di PersibApps dan proses verifikasi membutuhkan waktu 2 x 24 jam.

Bobotoh juga harus sudah meng-update PersibApps versi terbaru, yaitu Android PersibApps 2.10.1 dan iOS Persib Apps 2.20.

Baca Juga : Ajak Keluarga Indonesia Lebih Aktif, Betadine Luncurkan Kampanye The Unstoppable Family

Bagi yang masih kesulitan dalam melakukan verifikasi bisa mengikuti informasinya melalui akun sosial media Persib atau datang langsung ke Graha Persib, Jalan Sulanjana No 17.

Berikut harga tiket reguler Persib vs Dewa United di Stadion GBLA, Jumat, 14 Juni 2023.

- VIP Bawah Rp 400.000

- VIP Barat Selatan Rp 200.000

- VIP Barat Utara Rp 200.000

- Timur Rp 125.000

- Selatan Rp 125.000

- Utara Rp 125.000

Tapi, untuk pertandingan melawan Dewa United, Persib langsung menggelar promo Early Bird berupa potongan harga hingga 20 persen.

Baca Juga : Ini Langkah Pemkot Bandung Atasi Banjir Pasirkoja, Akhir Bulan Ini Selesai

Potongan harga 20 persen berlaku untuk pembelian tiket mulai Selasa, 11 Juli 2023, pukul 09.00 WIB hingga Rabu, 12 Juli 2023, pukul 23.59 WIB.

Dengan potongan harga sebesar 20 persen, Bobotoh bisa mendapatkan potongan harga untuk tiket VIP Bawah yang awalnya Rp 400.000 menjadi Rp 320.000.

Sementara VIP Barat Utara dan Selatan dari Rp 200.000 menjadi Rp 160.000 dan tribun Utara, Selatan dan Timur dari Rp 125.000 menjadi Rp 100.000.

Sedangkan untuk promo Pre-Sale 10 persen berlaku untuk penjualan hari Kamis, 13 Juli 2023, hingga pukul 23.59 WIB.

Dengan potongan harga 10 persen, Bobotoh bisa mendapatkan tiket VIP Bawah yang awalnya Rp 400.000 menjadi Rp 360.000.

Sementara VIP Barat Utara dan Selatan dari Rp 200.000 menjadi Rp 180.000 dan tribun Utara, Selatan dan Timur pun dari Rp 125.000 menjadi Rp 112.500.

Tidak sampai disitu, Persib juga menyediakan 10 jersey supporter edition (SE) bagi pembeli tiket dengan harga reguler pada hari pertandingan, Jumat, 14 Juli 2023 dengan catatan jika tiket masih tersedia.

Baca Juga : Jadwal Pekan Ketiga Liga 1 2023-2024: Kick-off, Jam Tayang TV dan Live Streaming

Bagaimana cara untuk medapatan tiket pertandingan Persib vs Dewa United?

Bobotoh bisa mengikuti tata cara sebagi berikut;

1. Pada tampilan jadwal mendatang, klik banner pertandingan untuk membeli tiket

2. Klik button "Beli Tiket"

3. Pilih tribun yang akan dipesan, lalu klik "Lanjut". Setelah itu, akan muncul tampilan pop up notifikasi bertuliskan "pemesanan sedang berlangsung". Tunggu beberapa saat.

4. Lengkapi dengan nomor whatsapp yang aktif. Pastikan juga data yang diisi sudah benar dan tidak ada kesalahan penulisan. Klik "Lanjut Pembayaran"

5. Klik "Bayar" untuk melanjutkan proses pembayaran melalui virtual account Bank BCA, Mandiri, BRI, Permata Bank, dan BNI.

6. Pembayaran harus diselesaikan dalam 5 menit. Karena itu, pastikan sudah menyiapkan instrumen pembayaran sesui pilihan.

Baca Juga : Kuota Siswa Baru Sejumlah Sekolah di Kota Bandung Belum Terpenuhi, Disdik Buka Kesempatan Pendaftaran Lagi

7. Cek e-voucher pertandingan di e-mail yang sudah terdaftar atau klik menu tiket pertandingan pada PERSIB Apps.

Setelah mendapatkan e-ticket melalui email, Bobotoh bisa menukarkannya dengan gelang penanda di dua lokasi yang sudah ditetapkan pada hari pertandingan, Jumat, 14 Juli 2023, mulai pukul 07.00 WIB.

Lokasi penukaran e-ticket/e-voucher:

1. Kodim 0618, Jalan Bangka No. 2, Kel. Merdeka, Kec. Sumur Bandung, Kota Bandung.

2. Yon Zipur 9, Jalan A.H Nasution, Ujungberung, Kota Bandung.**