Ilustrasi. Menjaga Kadar Gula Darah. (rskasihibu.com)
TERASBANDUNG.COM - Sebagai salah satu upaya mencegah diabetes dan sejumlah penyakit lainnya, menjaga kadar gula darah agar tetap stabil menjadi salah satu yang sangat penting dilakukan untuk kesehatan.
Sebagaimana dirangkum dari berbagai sumber, Selasa (22/10/2024), berikut lima cara efektif yang dapat kamu lakukan untuk mengendalikan kadar gula darah:
1. Jaga Pola Makan Sehat
Mengonsumsi makanan yang seimbang dan bergizi adalah faktor penting dalam menjaga kestabilan kadar gula darah. Jenis makanan yang kita pilih memiliki dampak signifikan terhadap kadar gula darah kita.
2. Konsisten Berolahraga
Melakukan aktivitas fisik tidak hanya membuat tubuh lebih sehat, tetapi juga berperan dalam mengatur kadar gula darah. Ketika kita berolahraga, tubuh memanfaatkan glukosa sebagai sumber energi, sehingga dapat membantu menjaga kestabilan kadar gula darah.
3. Rutin Periksa Gula Darah
Memantau kadar gula darah secara rutin dapat membantu kamu mengawasi kesehatan tubuh dan mengambil langkah yang diperlukan jika terjadi ketidakstabilan kadar gula darah.
4. Kelola Stres
Stres dapat berdampak pada tingkat gula darah Anda. Ketika mengalami stres, tubuh melepaskan hormon kortisol yang dapat meningkatkan kadar gula darah.
5. Hindari Kebiasaan Tidak Sehat
Beberapa kebiasaan yang kurang baik dapat mempengaruhi tingkat gula darah. Penting untuk mengidentifikasi dan menghindari kebiasaan-kebiasaan ini agar kadar gula darah tetap terjaga.***