Penyerang Persib Bandung, David da Silva. (Instagram @davidasilva14)
TERASBANDUNG.COM - Penyerang Persib Bandung, David da Silva sukses menunjukan kapasitasnya sebagai predator ganas di kompetisi Liga 1 musim ini.
15 gol sudah diciptakan David da Silva, sekaligus puncaki daftar top skor sementara kompetisi Liga 1 hingga pekan 20.
Terakhir, Gol ke-15 penyerang asal Brasil itu diciptakan dalam duel Persib melawan Borneo FC, di Stadion Pakansari, Bogor, Kamis 26 Januari kemarin sore.
Persib unggul atas Borneo FC dengan skor 1-0, berkat gol cepat David da Silva pada menit ke-7, memaksimalkan umpan Ciro Alves yang bergerak di sisi kiri pertahanan Borneo FC.
Seperti diberitakan REPUBLIKBOBOTOH.COM, David da Silva mengatakan, 15 gol yang sudah dicetaknya tak lepas dari dukungan semua rekan setimnya. Gol-gol itu tak bisa diciptakan oleh seorang diri, melainkan tercipta karena adanya kerja sama yang baik dari semua pemain.
Terlebih lagi, ke-15 gol itu dinilainya sebagai bonus atas usaha dan kegigihan di dalam pertandingan.
Dalam setiap pertandingan, pemain asal Brasil itu selalu bertekad untuk menunjukan kemampuan terbaiknya.
"Saya seratus persen memberikan yang terbaik untuk tim. Target saya adalah membantu tim setiap saat dan paling penting adalah tim mencetak tiga poin," kata David da Silva.
Ditambah lagi David Da Silva mengakui bahwa tugas striker adalah mencetak gol sebanyak mungkin. Namun ia juga tetap mendukung untuk pemain lain mencetak gol dan sama-sama berkontribusi untuk tim Maung Bandung.
Baca Juga : Persib Puncaki Klasemen Liga 1 Setelah Kalahkan Borneo FC, Luis Milla Merasa Tertekan!
"Tidak peduli siapa yang mencetak gol, tapi saya juga tahu karena tugas itu bukan merupakan tugas saya tapi ada sepuluh pemain lain untuk bisa mencetak gol," katanya.
"Saya sebagai pemain paling depan juga punya tanggung jawab untuk bisa mencetak gol dan saya senang bisa memberikan performa terbaik ketika berada di lapangan," tutup David Da Silva.***