Ilustrasi. (Foto: sehatq.com)
TERASBANDUNG.COM - Banyak orang menyukai kucing dan memiliharanya, namun juga tidak sedikit orang yang kesal karena kehadirannya kucing.
Bahkan, ada yang tega memukulnya agar kucing tersebut pergi. Nah, perlu diketahui, jangan langsung diusir saat kucing datang mendekat kepada kita, bisa jadi pertanda dari Allah.
Pada hakekatnya, kucing merupakan salah satu hewan lucu dan menggemaskan dan disukai banyak manusia.
Karena kucing memang hewan yang tumbuh di tengah-tengah kehidupan masyarakat. Maka tak heran jika kucing sering ditemui atau bahkan mereka yang menghampiri anda.
Baiknya ketahui tentang arti kucing datang mendekat pada kita, bisa berasal dari Allah SWT.
Baca Juga : 3 Poin Penting dalam Islam yang Harus Dikerjakan Agar Maraih Bahagia Dunia Akhirat
Dikutip dari kanal YouTube CAHAYA ISLAM, berikut arti kucing datang mendekat.
1. Jika anda didekati kucing, artinya itu merupakan pertanda dari Allah yang mengingatkan anda tentang hakikat memberi. Semua rezeki yang kita dapatkan bukanlah sepenuhnya hak kita.
Melainkan, ada hak-hak orang lain yang seharusnya kita keluarkan, seperti zakat fitrah dan zakat harta yang wajib dikeluarkan sebagai rukun islam yang harus dipenuhi.
Tanpa menunaikan hal tersebut, tentu sebagai umat Islam kita belum menjalankan aturan wajib yang harus ditegakkan.
Dalam konteks kucing yang datang saat makan, mengingatkan kita bahwa karunia atau rezeki yang kita terima juga harus dibagi dengan makhluk lain, seperti kucing.
Artinya, dalam makanan yang kita santap, ternyata ada rezeki untuk kucing yang seharusnya kita berikan.
2. Memberi makanan pada makhluk Allah, termasuk kucing, merupakan sebuah kebaikan. Sesuai dengan firmannya, Allah akan melipatgandakan satu kebaikan dengan 10 kali lipat kebaikan lainnya.
Terlebih lagi, bila kita memberikannya dengan ikhlas dan tidak terpaksa. Jika berbuat baik pada manusia, seseorang seringkali menginginkan adanya balasan serupa dari orang lain. Namun, tidak demikian bila manusia berbuat baik kepada kucing.
Hewan ini tentu saja tidak dapat membalas apa yang sudah kita berikan kepadanya. Saat membagi makanan dengan kucing, manusia akan belajar bagaimana rasanya memberi dengan penuh keikhlasan.
Tindakan inilah yang seharusnya dilakukan manusia ketika memberi sesuatu kepada orang lain. Hal ini juga merupakan pertanda dari Allah untuk mengajarkan kita arti keikhlasan.
Baca Juga : 4 Makanan Kaya Magnesium Ini Mampu Mencegah Penyakit Stroke
3. Arti kucing datang mendekat adalah Allah sedang memberitahu, yaitu apabila kita tidak memberi makanan kepada kucing tersebut, sesungguhnya kita telah menampik rezeki baru yang akan Allah berikan kepada kita.
Rezeki itu luas, dan bukan hanya sekadar uang, melainkan meliputi semua aspek kehidupan.
Itulah arti kucing datang mendekat, yang menjadi pertanda dari Allah SWT. Semoga kita semua termasuk orang yang pandai membaca tanda-tanda tersebut, serta dapat menarik hikmah dari kedatangan seekor kucing kepada kita.***