TERASBANDUNG.COM - Dalam rangka memperingati momentum Hari Kesaktian Pancasila, PLN menegaskan komitmennya untuk menjaga keandalan pasokan Listrik diseluruh wilayah.
Komitmen ini menjadi perwujudan semangat insan PLN dalam mengimplementasikan nilai Pancasila utamanya semangat menjaga persatuan dan kesatuan.
Melalui salah satu unit operasionalnya, PLN UPT Bandung, komitmen tersebut diwujudkan dalam berbagai Langkah preventif dan penguatan sistem melalui energize PMS Rel A Bay IBT 1 Gardu Induk 150 kV Wayang Windu.
General Manager PLN Unit Induk Transmisi Jawa Bagian Tengah, Handy Wihartady mengatakan, pekerjaan tersebut menjadi bagian dari program strategis penggantian material utama guna memastikan keandalan system kelistrikan di wilayah kerja UPT Bandung tetap terjaga dengan optimal.
“Upaya ini juga menjadi wujud nyata pengamalan nilai Pancasila dalam melayani Masyarakat. Melalui sinergi yang solid, PLN berkomitmen menjaga keandalan pasokan Listrik melalui berbagai Upaya preventif, salah satunya dengan menerjunkan regu PDKB, untuk memastikan Listrik terpelihara tanpa padam sehingga system kelistrikan tetap terjaga dengan optimal,” terang Handy Wihartady.
Kegiatan yang berlangsung selama dua hari tersebut melibatkan kolaborasi erat antara tim Pekerjaan Dalam Keadaan Bertegangan (PDKB) dan tim Unit Layanan Transmisi dan Gardu (ULTG) Bandung Selatan.
Dengan perencanaan teknis yang matang, koordinasi lintas tim, serta disiplin tinggi dalam penerapan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3), pekerjaan dapat diselesaikan dengan baik tanpa menimbulkan gangguan terhadap pasokan listrik kepada masyarakat.
Manager UPT Bandung, Rudi Wahono, mengatakan bahwa keberhasilan pekerjaan ini tidak lepas dari kolaborasi tim lapangan yang solid dan profesional.
“Sinergi tim PDKB dan ULTG Bandung Selatan sangat menentukan keberhasilan pekerjaan ini. Dengan waktu pengerjaan hanya dua hari, penggantian material utama dapat diselesaikan dengan aman dan tepat waktu. Hal ini merupakan wujud komitmen PLN UPT Bandung untuk selalu memastikan sistem transmisi tetap andal, sehingga masyarakat dapat merasakan listrik yang terus menyala tanpa gangguan,” jelas Rudi.
Melalui keberhasilan ini, PLN UPT Bandung menunjukkan kesigapan dan konsistensinya dalam menjaga keandalan sistem transmisi, khususnya di Jawa Barat. Pekerjaan strategis ini sekaligus menjadi simbol nyata semangat Hari Kesaktian Pancasila, di mana PLN terus berkomitmen untuk memperkuat ketahanan energi nasional sebagai wujud pengabdian kepada bangsa dan masyarakat.