REPUBLIK BOBOTOH - Laga big match antara Persib Bandung menghadapi Persija jadi suguhan menarik dan paling panas di pekan 28 Liga 1 musim 2021-2022.
Pertandingan Persib kontra Persija akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Selasa malam ini, 1 Maret 2022.
Duel Persib dengan Persija menjadi laga yang sarat gengsi dan mempertaruhkan nama baik masing-masing tim.
Karenanya kemenangan di pertandingan besar seperti ini, kebanggaannya terasa lebih berlipat.
Bagi Persib, kemenangan atas Persija tak hanya bermakna gengsi, juga berdampak pada situasi di klasemen sementara Liga 1.
Kekalahan Arema FC dari Persik Kediri, membuka jalan kepada Persib untuk naik ke peringkat kedua klasemen sementara Liga 1.
Persib saat ini menempati peringkat ketiga klasemen sementara Liga 1 dengan mengumpulkan 54 poin, sama dengan Bhayangkara FC yang saat berita ini dilansir, sedang bertanding menghadapi Persita Tangerang.
Berita selanjutnya klik di sini
Penulis: Tim Teras Bandung | Editor: Dadi Mulyanto