TERASBANDUNG.COM - Setelah beberapa hari lalu Persib Bandung resmi memperpanjang kontrak Reky Rahayu, kini giliran Dedi Kusnandar.
Dado, sapaan Dedi Kusnandar, sepakat memperpanjang kontrak bersama Persib hingga 2 tahun ke depan atau sampai Mei 2026 mendatang.
Kepastian Dado tetap berseragam Maung Bandung disampaikan lewat postingan di akun Instagram, @persib pada Sabtu 6 Mei 2023.
"Tidak terlalu banyak terdengar, namun kehadirannya menjadi salah satu aktor penting di pos tengah PERSIB musim lalu." tulis akun Instagram, @persib.
Dengan demikian, sudah 8 pemain yang kontraknya habis resmi bertahan bersama Persib.
Baca Juga : Warna Kuku Berubah, Awas Ini Bisa Jadi Pertanda Kondisi Tubuh sedang Tidak Sehat
Dado menyusul langkah yang diambil Beckham Putra Nugraha, Ferdiansyah Cecep, Kakang Rudianto, Robi Darwis, Fitrul Dwi Rustapa, Frets Butuan, dan Reky Rahayu.
Sementara untuk pemain bidikan, sejauh ini baru Ryan Kurnia yang berhasil didatangkan Persib Bandung dari Persikabo 1973.
Persib sebelumnya harus melupakan Septian David Maulana yang memilih bertahan bersama PSIS Semarang sampai 2026.
Sebelumnya Septian David Maulana santer dikabarkan sudah mendekati kata sepakat dengan Persib.
Berikut rekap transfer Persib:
Masuk: Ryan Kurnia (Persikabo 1973)
Keluar: Bayu Fiqri, I Made Wirawan (pensiun), Mariyo Londok (batal dikontrak karena gagal tes kesehatan)
Bertahan: Beckham Putra Nugraha, Ferdiansyah Cecep, Kakang Rudianto, Robi Darwis, Fitrul Dwi Rustapa, Frets Butuan, Reky Rahayu, Dedi Kusnandar.***
Sebelumnya berita ini sudah tayang di REPUBLIKBOBOTOH.COM dengan judul: Rekap Transfer Persib Lengkap: Dado Bertahan, Septian David Maulana Gagal.
Penulis: Tim Teras Bandung | Editor: Dadi Mulyanto