TERASBANDUNG.COM - Pertemuan Persib versus Persija Jakarta selalu menarik untuk diikuti. Tak terkecuali pada pekan ke-11 Liga 1 musim ini yang akan berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu 2 September besok sore.
Mayoritas prediksi meyakini laga akan berlangsung ketat.
Menilik performa saat ini, Persib memang bisa optimistis. Tim asuhan Bojan Hodak tak kalah dalam 3 laga terakhir. Mereka bahkan baru saja membukukan dua kemenangan beruntun atas PSIS Semarang dan RANS Nusantra.
Sebaliknya, Persija tren performa justru sedang buruk. Anak-anak asuh Thomas Doll gagal memenangi 4 laga terakhir. Gawang Andritany Ardhyasa pun selalu kebobolan dalam 5 laga beruntun.
Akan tetapi, melawan Persija di Jakarta atau Bekasi bukan perkara gampang bagi Persib. Kali terakhir Maung Bandung menekuk Macan Kemayoran di Jakarta pada 1991. Setelah itu, dalam 20 lawatan, mereka selalu kalah atau imbang.
Baca Juga : TPA Sarimukti Besok Mulai Dibuka Lagi, Tapi Ada Syarat dan Ketentuannya, Cek di Sini
Menilik hal tersebut, Pelatih Persib Bojan Hodak tak memungkiri tim asuhannya memiliki keuntungan rasa percaya diri yang tinggi jelang kontra Persija.
Namun Bojan Hodak mengingatkan bahwa dalam partai panas ini bukan hanya Persib yang memiliki keuntungan.
Persija pun punya keuntungan karena bertindak sebagai tuan rumah sehingga sudah bisa dipastikan akan didukung penuh oleh suporternya.
"Mereka bermain di rumah pada pertandingan nanti. Dan itu akan mengurangi keuntungan kami untuk memenangkan pertandingan," kata Bojan Hodak.
Maka Bojan Hodak tak mau berekspektasi timnya bakal mudah meraih kemenangan dari Persija dan memberikan prediksinya.
"Kalian semua tahu ini adalah laga derbi besar di Indonesia. Dan di laga seperti ini, tidak ada yang tahu siapa yang akan menang. Setiap laga derbi kemungkinan menang adalah 50-50," kata Bojan Hodak.
Bojan Hodak memberi sinyal untuk mempertahankan komposisi tim yang sudah meraih kemenangan dalam dua laga sebelumnya.
Menurutnya, Persib sepertinya akan turun dengan komposisi yang serupa di laga kontra Persija.
Sebab kata Bojan, permainan Persib saat ini terus menunjukan peningkatan saat menurunkan komposisi yang serupa dalam dua laga terakhir.
"Saya tidak pernah mengubah 'the winning team' jadi apa yang terjadi di dua laga terakhir mungkin susunan line up akan sama," kata pria asal Kroasia itu.
Meski Persib sudah diperkuat Robi Darwis dan Beckham Putra, ia merasa keduanya tak bisa langsung bermain di laga kontra Persija.
Sebab hal itu dikhawatirkan dapat mengubah skema permainan dan ia akan memantau keduanya untuk dilibatkan dalam partai panas tersebut.
"Memang bagus karena Beckham sudah kembali dan juga Robi, tapi kami harus melihat mereka berlatih penuh di latihan," kata Bojan.
Jika kondisi keduanya cukup baik, maka ia tetap membuka peluang untuk memainkannya di laga tersebut. Namun sampai saat ini, ia masih belum bisa memastikan keduanya untuk tampil di laga sarat gengsi nanti.***
Penulis: Tim Teras Bandung | Editor: Dadi Mulyanto