Lokasi penukaran tiket Persib vs Persija. (MO Persib)
TERASBANDUNG.COM - Warga Bandung dan bobotoh sangat antusias untuk menyaksikan laga Persib kontra Persija yang digelar di Stadion Bandung Lautan Api (GBLA) pada Ahad, 2 Oktober 2022.
Tak ayal kuota tiket pertandingan Persib kontra Persija yang dijual pada gelombang kedua dinyatakan sudah habis terjual.
Saat ini, manajemen Persib tengah memproses e-ticket yang belum terkirim kepada bobotoh yang sudah melakukan pemesanan dan diprediksi sebanyak 26 ribu bobotoh akan menyaksikan laga ini.
Selanjutnya, setelah mendapatkan e-ticket, bobotoh harus melakukan penukaran dengan gelang penanda di tempat-tempat yang sudah ditentukan.
Persib menyediakan lima lokasi penukaran e-ticket atau e-voucher yang disesuaikan dengan jumlah tiket yang terjual.
Untuk bobotoh yang sudah punya e-ticket atau e-voucher selanjutnya harus ditukar menjadi gelang penanda yang dikenakan di pergelangan tangan kiri saat menyaksikan pertandingan. Penukaran e-ticket mulai dilakukan pukul 07.00 WIB, Minggu, 2 Oktober 2022.
Penukaran e-ticket dengan gelang penanda hanya bisa dilakukan dengan membawa KTP fisik asli dan tidak bisa diwakilkan kepada pihak manapun.
Bagi bobotoh berusia di bawah 18 tahun yang juga akan menukarkan e-ticketnya harus disertai dengan membawa Kartu Identitas Anak (KIA) atau kartu pelajar, kartu keluarga (KK) dan menunjukkan sertifikat vaksin PeduliLindungi dosis kedua.
Dilansir dari laman resmi Persib, berikut lima lokasi penukaran e-ticket atau e-voucher pertandingan Persib vs Persija Jakarta.
Komando Distrik Militer (Kodim) 0618
Jalan Bangka No. 2, Kota Bandung
Pussenif PPI
Jalan Cisokan No. 2 Kota Bandung
Sekolah Staf dan Komando Angkatan Darat (Seskoad)
Jalan Gatot Soebroto No. 97 Kota Bandung.
Yon Zipur 9
Jalan A.H. Nasution (Ujungberung)
Pusat Pendidikan Polisi Militer, Kota Cimahi
Jalan H.M.S Mintaredja, S.H.**