RAGAM NUSANTARA - Video seorang pria mirip pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong yang sedang berjualan tahu viral di media sosial.
Dalam video yang diunggah akun TikTok @Destaaa6 pria yang dari samping terlihat mirip Shin Tae-yong ini mengenakan baju dan celana cokelat. Tak lupa, dia terlihat mengenakan masker berwarna merah, meski kemudian diturunkan ke bagian dagu.
Akun @Destaa6 pun menulis caption yang menyebutkan seolah-olah pria tersebut sebagai Shin Tae-yong asli. Pria itu disebut sedang menyambi jualan tahu karena Timnas Indonesia U-23 batal tampil di Piala AFF U-23 2022 efek badai cedera dan Covid-19.
“Setelah kebatalan Timnas Indonesia berangkat ke Kamboja, kini Coach STY menyambi jualan tahu,” tulis akun @Destaaa6.
Unggahan akun tersebut kontan menarik perhatian netizen. Dalam sekejap, sudah 200 ribu akun yang menyukai unggahan di atas.
Tercatat, sekitar tiga ribuan netizen melontarkan komentar di unggahan tersebut. Netizen pun dibuat kaget oleh vido tersebut.
“Lah itu beneran atau cuma mirip doang,” tulis akun Saya Siapa.
“Rambutnya sama banget lagi,” sambung akun lyly.
“STY Frustrasi gara-gara gagal ke Kamboja akhirnya dia memilih jualan tahu,” canda akun riss.
Dikutip dari okezone, Shin Tae-yong kini sedang memulihkan kondisinya. Medio pekan lalu, Shin Tae-yong sempat mengaku tak enak badan.
Jika sudah pulih total, pelatih 51 tahun itu kembali fokus mendongkrak prestasi Timnas Indonesia. Ia bertekad membawa Timnas Indonesia U-23 meraih medali emas di SEA Games 2021 yang berlangsung di Vietnam pada 12-23 Mei 2022.
“Memang, saya ingin mengantarkan Indonesia menjadi juara di Piala AFF U-23," ungkap Shin Tae-yong di Podcast Close The Door milik Deddy Corbuzier, Selasa 11 Januari 2022, sebelum akhirnya skuad Garuda Muda batal tampil.
“Namun, selain itu, saya lebih mementingkan pada bulan Mei ada SEA Games dan saya ingin fokus ke sana,” tutup Shin Tae-yong. ***
Penulis: Tim Teras Bandung | Editor: Ginanjar