Susunan Pemain Persib Hadapi Arema Malam Ini, Plus Link Live Streaming

Susunan Pemain Persib Hadapi Arema Malam Ini, Plus Link Live Streaming Logo Persib di Jersey. (Adam Husein/REPUBLIKBOBOTOH.COM)

TERASBANDUNG.COM - Persib Bandung langsung menurunkan skuad terbaiknya di laga kontra Arema FC dalam lanjutan pekan kedua Liga 1 musim 2023/2024.

Dalam laga yang digelar Jumat, 7 Juli 2023 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Persib Bandung secara perdana memasang dua tower tangguhnya secara bersamaan, yakni Alberto Rodriguez dan Nick Kuipers.

Komposisi ini membuktikan bahwa Persib Bandung memiliki target tinggi di laga tandang pertamanya. Apalagi kemenangan di laga kali ini amatlah penting bagi Persib mengingat di laga perdana Liga 1, Maung Bandung gagal meraih poin sempurna usai ditahan imbang Madura United.

Baca Juga : Nyaman, Beginilah Suasana Kantor Rasa Rumah di PT Surya Energi Indotama Bandung

Di posisi penjaga gawang, Luis Milla memilih Teja Paku Alam untuk menjadi palang pintu terakhir timnya. Penjaga gawang asal Padang itu juga kembali ditunjuk sebagai kapten tim, seperti di laga sebelumnya kontra Madura United.

Pada sektor bek, Persib seperi biasa menurunkan 3 pemain bek tengah. Mereka ialah Daisuke Sato dan dua tower kokohnya, yakni Nick Kuipers dan Alberto Rodriguez.

Bergeser ke sektor gelandang, Marc Klok akan dibantu oleh Rachmat Irianto untuk menjaga keseimbangan timnya. Ditambah dengan dua seyap dengan daya eksplosifitas tinggi, yakni Edo Febriansah dan I Putu Gede.

Di sektor depan, komposisi pemain di laga sebelumnya kembali diturunkan. Mereka ialah Beckham Putra, Ciro Alves, dan David da Silva.

Baca Juga : Baru Bergabung Threads, Akun DPR RI Langsung Diserbu Netizen

Berikut Susunan Starting XI Persib versus Arema FC

Penjaga Gawang: Teja Paku Alam

Pemain Bertahan: Daisuke Sato, Nick Kuipers, Alberto Rodriguez

Pemain Gelandang: Marc Klok, Rachmat Irianto, Edo Febriansah, I Putu Gede

Pemain Depan: Beckham Putra, David da Silva, Ciro Alves

Pemain Cadangan: Fitrul Dwi Rustapa, Victor Igbonefo, Dedi Kusnandar, Febri Hariyadi, Ryan Kurnia, Robi Darwis, Frets Butuan, Rezaldi Hehanussa, Ezra Walian, Kakang Rudianto.

Pertandingan Arema vs Persib akan disiarkan langsung Indosiar pada pukul 19.00 WIB dan juga ditayangkan secara streaming di Vidio.

Berikut link live streaming Arema vs Persib Bandung di pekan kedua Liga 1 musim 2023-2024, klik di sini.**

Penulis: Tim Teras Bandung | Editor: Dadi Mulyanto

Berita Terkini