Ini Lokasi Nonton Bareng Gratis Final Persib vs Madura United yang Digelar Pemkot Bandung

Ini Lokasi Nonton Bareng Gratis Final Persib vs Madura United yang Digelar Pemkot Bandung Ilustrasi - Nobar akbar pertandingan Persib yang diinisiasi oleh Viking Persib Club digelar di Markas III Kodam Siliwangi. (VPC)

TERASBANDUNG.COM - Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung memastikan akan menggelar kegiatan nonton bareng (nobar) pertandingan final Chmpionship Serie Liga 1 2023-2024 antara Madura United vs Persib Bandung pada Jumat 31 Mei 2024.

Kegiatan nobar laga leg kedua final Liga 1 2023-2024 Madura United vs Persib yang diselenggarakan Pemkot Bandung akan dilaksanakan di Aula Gedung Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Jawa Barat, Jalan Lodaya, Kota Bandung.

Informasi nobar final Liga 1 Madura United vs Persib yang digelar Pemkot Bandung disampaikan langsung Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Kota Bandung, Edy Marwoto.

Baca Juga : 1.559 Obat-obatan Terlarang Disita Satpol PP Kota Bandung di Sejumlah Titik

"Ya kita Insyaallah ada nobar ya atas nama pemerintah kota ya, bukan Dispora aja. Insyaallah kita akan langsung akan nobar besok itu di Aula kantor Asprov PSSI Jalan Lodaya," kata Edy kepada wartawan, Kamis 30 Mei 2024.

Edy mengatakan, sejauh ini belum ada informasi apakah Pemkot Bandung juga akan menyelenggarakan nobar di lokasi lain, misal di taman-taman di Kota Bandung seperti halnya saat final ISL 2014 dan final Piala Presiden 2015.

"Ya, kalau yang diselenggarakan oleh pemerintah, kota, melalui dispora, itu tempatnya (Gedung Asprov PSSI Jabar)," jelas Edy.

Edy pun memastikan tidak ada rencana menggelar nobar di kawasan Balai Kota Bandung, Jalan Wastukancana. "Balai Kota nggak ada (nobar), Balai Kota nggak ada," ujarnya.

Sementara itu, menyambut laga final leg kedua digelar, manajemen Persib maupun komunitas bobotoh di sejumlah daerah, termasuk di Kota Bandung akan menggelar kegiatan nonton bareng (nobar).

Manajemen Persib sendiri bekerja sama dengan sejumlah pihak akan menggelar nobar final leg kedua Madura United vs Persib di beberapa titik.

Baca Juga : Jelang Iduladha 1445 H, Rumah Zakat Luncurkan Kampanye HebatBerqurban

Di antaranya CGV Mal Parijs Van Java, CGV Bandung Electronic Center (BEC), CGV 23 Paskal Shopping Center, CGV Metro Indah Mall, CGV Miko Mall, CGV The Kings Shopping Centre, Summarecon Mall Bandung dan Trans Studio Mall Bandung.

Kegiatan nobar juga akan diselenggarakan Pemprov Jabar yang rencananya digelar di halaman Gedung Sate, Jalan Diponegoro, Kota Bandung.

Pertandingan final leg kedua Liga 1 2023-2024 Madura United vs Persib di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, pada Jumat 31 Mei 2024, akan disiarkan langsung Indosiar pukul 19.00 WIB.**

Penulis: Tim Teras Bandung | Editor: Dadi Mulyanto

Berita Terkini