Asisten pelatih Persib, Manuel Perez Cascallana. (MO Persib)
TERASBANDUNG.COM - Tiga poin menjadi target Persib saat menjamu Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Minggu 2 Oktober 2022.
Asisten pelatih Persib, Manuel Perez Cascallana sangat memahami laga menhadapi Persija begitu penting bagi Persib dan Bobotoh.
Menurutnya, seperti yang dia rasakan saat di Spanyol, laga ini dinilai sebagai laga terbesar di Indonesia atau bahkan Asia.
“Ini seolah laga el Clasico karena ada tekanan dari fans yang sangat ingin melihat timnya menang. Bahkan mungkin saja lebih penting memenangkan laga ini ketimbang menjadi juara di liga,” ungkap pria yang akrab disapa Manu itu dilansir dari laman resmi Persib.
“Jadi bagi kami tentu ini laga yang penting. Namun seperti yang saya katakan sebelumnya, kemenangan tetaplah diganjar tiga poin seperti laga lainnya. Tetapi memang pertandingan ini penting bagi kami dan juga suporter,” tambahnya.
Manu mengungkapkan persiapan yang dilakukan Persib terus menunjukkan semangat yang tinggi dalam setiap sesi latihan yang dijalani Persib.
Pria berkebangsaan Spanyol berusia 33 tahun ini pun merasa optimistis, Pangeran Biru akan meraih hasil positif di laga sarat gengsi tersebut.
“Mereka (pemain) berlatih begitu keras dan antusias. Saya lihat motivasi mereka dalam berlatih lebih dari biasanya. Semua sangat fokus karena memiliki tujuan dan keinginan yang sama di pertandingan nanti,” kata Manu.
Baca Juga: Motivasi Berlipat Bermain di Hadapan Bobotoh, Begini Ungkapan David Rumakiek
Tak hanya itu, Manu juga mengajak semua elemen pecinta Persib untuk bersatu dalam mendukung agar Pangeran Biru mampu memenangi laga nanti.
“Saya tahu ini pertandingan yang sangat penting. Kami butuh semua bersatu dan mendukung kami secara penuh di luar dan di dalam. Jika seperti itu, tentunya kami akan lebih termotivasi untuk mempersembahkan kemenangan,” tegasnya.**