TERASBANDUNG.COM - Teka-teki siapa pelatih baru Persib, hingga kini masih belum terjawab. Manajemen tim pun masih belum mengumumkan siapa pelatih yang akan menggantikan Luis Milla di lanjutan Liga 1 musim ini.
Kabarnya, Persib akan segera mengumumkan pelatih anyar. Seperti dikatakan Komisaris Persib, Umuh Muchtar. Ada empat nama pelatih yang dibidik dan semuanya merupakan pelatih asing serta belum berpengalaman melatih di Indonesia.
Umuh masih merahasiakan nama-nama pelatih yang dibidik Persib karena semuanya masih dalam proses review oleh jajaran Komisaris dan Direksi PT Persib Bandung Bermartabat.
"Belum, tapi sudah ada beberapa tapi nanti bagaimana dari manajemen yang akan terpilih. Asing semuanya juga. Kemarin yang disampaikan ke saya ada empat, ada empat kandidat," kata Umuh.
Baca Juga : Semester I/2023, Penerimaan Pajak DJP Jabar I Tembus Rp16,32 Triliun
Sejumlah nama pelatih asing yang belum berpengalaman membesut tim di Indonesia, sempat dirumorkan jadi target Persib untuk menjadi suksesor Luis Milla.
Di antaranya eks pelatih tim junior Ajax Amsterdam, Harry Sinkgraven yang berpengalaman melatih di China dan sempat menangani klub Kanada, FC Edmonton.
Kemudian dua pelatih asal Korea Selatan, Kim Do-hoon yang terakhir melatih klub Singapura, Lion City Sailors dan eks pelatih timnas Vietnam, Park Hang-seo.
Selain ketiga pelatih tersebut, Persib juga pernah dikaitkan dengan pelatih asal Meksiko, Benjamin Mora. Eks pelatih Johor Darul Ta'zim itu, sempat santer dikabarkan dibidik Persib ketika Robert Alberts mundur pada musim lalu.
Benjamin Mora sendiri setelah sempat menganggur, saat ini menangani klub Meksiko, Atlas FC sejak 2022.
Umuh Muchtar mengungkapkan, harapannya pelatih anyar yang menjadi pilihan direksi dan komisaris Persib bisa segera datang untuk memimpin skuad Maung Bandung di lanjutan Liga 1 musim ini.
"Ini harus segera. Begitu pelatih tidak ada, dari manajemen juga harus segera bergerak. Saya juga sudah dikasih tahu manajemen si A, si B yang jadi pelatih. Ya ini segera saja, kita juga dari manajemen kan tidak tinggal diam, dengan segala cara harus segera, tidak tahu besok, lusa atau minggu depan. Mudah-mudahan lah doakan saja," ujar Umuh.
Umuh pun menilai perlu ada klausul 'khusus' yang lebih mengikat untuk mencegah pelatih secara mendadak mundur tanpa alasan jelas. Jika tidak kuat dan tidak jelas, Umuh menegaskan, harus ada sanksi.
"Nanti kalau tidak jelas alasannya mungkin ada sanksi ya," tegas Umuh Muchtar.
Baca Juga : Tahun ini, Pemkot Bandung Benahi 11 Jalan Protokol dan Ratusan Jalan Kecil
Lalu bagaimana dengan pemain asing anyar pengganti Tyronne del Pino yang dipastikan gagal memperkuat Persib akibat cedera.
Terlebih Persib juga tak bisa sembarangan merekrut pemain asing baru, mengingat posisi kursi pelatih kepala yang masih kosong.
Ditambah lagi kata Umuh, Yaya Sunarya sebagai caretaker tim juga tak membicarakan hal soal sosok pemain tambahan yang diperlukan.
"Ya ini kan pelatihnya belum ada, jadi Yaya juga belum bicara soal tambahan pemain dan kuotanya," kata Umuh.
Ia memastikan manajemen tim Persib akan berusaha sekuat tenaga dalam mengatasi kekosongan sejumlah sektor di kubu Maung Bandung.
Sayang, hingga berita ini diturunkan jendela transfer pemain putaran pertama Liga 1 musim ini telah ditutup pada Kamis 20 Juli 2023.