4 Jenis Tanaman Hias Keladi yang Hingga Kini Masih Banyak Digemari

4 Jenis Tanaman Hias Keladi yang Hingga Kini Masih Banyak Digemari

RAGAM NUSANTARA - Hingga kini, tanaman hias keladi masih populer di kalangan masyarakat khususnya pecinta tanaman hias.

Tanaman hias keladi memiliki berbagai macam jenis hingga harga. Mulai dari yang harganya murah sampai jutaan.

Harganya yang masih tinggi membuat banyak orang masih memburu tanaman ini.

Bagi yang masih kepincut dengan tanaman ini, sebelum membeli, yuk ketahui dulu jenis keladi apa saja yang paling banyak diburu.

Berikut ini rangkuman tanaman hias jenis keladi yang harganya cukup mahal namun masih banyak yang memburu hingga kini.

Berikut 4 Jenis Tanaman hias keladi yang harganya cukup mahal :

1. Keladi Hibrida

Jenis bunga keladi mahal yang satu ini harganya enggak main-main, lo!

Untuk mendapatkannya, kamu perlu merogoh kocek yang sangat dalam, karena harganya mencapai 4 jutaan untuk satu pot.

Karakteristik dari tanaman hias daun ini, yaitu memiliki bentuk daun yang mengerucut dengan pangkal daun yang membentuk kuping.

Ya, tampilannya yang menyegarkan ini akan membuat suasana rumah terkesan menjadi lebih hidup.

2. Keladi Red Kujang

Keladi red kujang memiliki bentuk daun yang mirip seperti senjata khas daerah Jawa Barat.

Daun pada tanaman ini memiliki jernih warna dan corak yang tidak biasa.

Sempat menemukan di beberapa e-commerce, keladi red kujang ini dijual berkisar 3 jutaan,.

Cukup mahal untuk sebuah tanaman hias yang berukuran tak terlalu besar, ya?

3. Keladi Thailand

Rekomendasi jenis bunga keladi mahal yang satu ini punya warna merah dan corak yang sangat cantik.

Tampilan memukau tersebutlah yang membuat keladi Thailand dijual dengan harga yang fantastis.

Di beberapa e-commerce, tanaman ini dijual berkisar harga ratusan ribu hingga di atas 1 jutaan.

Memang sih harganya cukup mahal untuk harga kebanyakan keladi.

Namun, harga ini terhitung relatif terjangkau dibanding sejumlah bunga lain yang per helainya bisa dijual mencapai puluhan juta rupiah.

4. Keladi Minyak

Jenis bunga keladi mahal yang paling sering dijadikan tanaman hias adalah keladi minyak.

Tanaman hias ini memiliki daun dengan motif bercak-bercak yang estetis.

Tanaman ini akan terlihat sangat cantik apabila ditanam di pekarangan rumah, taman, ataupun sebagai tanaman hias dalam pot.

Jangan khawatir, keladi ini sangat mudah ditanam dan sangat adaptif terhadap segala jenis tanah.

Jika dibandingkan dengan keladi di sebelumnya, tanaman ini masih terjangkau harganya. ***

Penulis: Tim Teras Bandung | Editor: Dadi Mulyanto

Berita Terkini