TERASBANDUNG.COM - Setiap orang tua pasti khawatir jika melihat mata anaknya menjadi merah. Menurut American Family Physician, faktor penyebab mata merah yang paling umum adalah konjungtivitis atau peradangan selaput bola mata.
Kondisi mata marah bisa disertai dengan mata terasa gatal, mata bengkak atau bahkan tanpa gejala apapun.
Mata merah bisa dialami siapa saja, termasuk anak-anak dan orang tua. Biasanya mata merah bisa diatasi dengan mudah, tetapi ada yang perlu menjalani pengobatan.
Bagaimana cara mengatasi mata merah pada anak, berikut ini seperti disadur dari laman Tokopedia, cara mengatasi mata merah pada anak.
1. Kompres Mata Anak
Jika mata anak merah, hindari untuk mengucek mata terus menerus. Langkah pertama yang bisa orang tua lakukan adalah mengkompres mata anak menggunakan air atau kantung teh. Toppers hanya perlu membasahi kain bersih dengan air.
Peras kain yang sudah dibasahi hingga tidak ada air yang menetes. Lalu, tempelkan di mata anak. Diamkan beberapa saat, kemudian bilas.
Cara lainnya, kamu bisa mengompres mata anak dengan kantung teh yang begitu baik untuk mata alergi karena mengandung kafein dan antioksidan.
2. Ajarkan Anak untuk Menjaga Kebersihan Mata
Mengajarkan anak untuk menjaga kebersihkan mata adalah langkah preventif untuk menangkal kejadian mata merah.
Anak setiap harinya begitu aktif melakukan berbagai kegiatan, mereka tidak sadar bahwa tangan mereka mengandung banyak kotoran yang tidak terlihat.
Ajarkan anak untuk selalu mencuci tangan sesudah selesai beraktivitas dan tidak menyentuh mata saat tangan kotor. Begitu juga, jangan mengucek mata terus menerus ketika gatal.
3. Melindungi Mata Anak dari Pemicunya
Sebagai orang tua, harus ekstra memperhatikan kegiatan anaknya. Ibu harus mengetahui apa saja barang-barang yang anak pegang dan menghindari tempat atau lingkungan yang memicu iritasi mata.
Ketika anak bermain, ada banyak resiko benda tajam yang akan mencederai mata anak. Jadi, Toppers perlu melindungi anak
4. Konsultasi ke Dokter
Apabila mata merah anak disebabkan oleh infeksi atau penyakit mata, perlu segera dibawa ke dokter untuk penanganan langsung. Dari situ, anak akan diberi obat-obatan yang bisa meredakan gejala mata merah.
Itulah deretan penyebab mata merah pada anak dan bagaimana cara mengatasinya.***
Penulis: Tim Teras Bandung | Editor: Dadi Mulyanto