Siapa Sangka Ternyata Biji Pepaya Punya Banyak Manfaat untuk Perawatan Rambut

Siapa Sangka Ternyata Biji Pepaya Punya Banyak Manfaat untuk Perawatan Rambut Manfaat Pepaya untuk Kulit dan Kecantikan. (Ilustrasi, Freepik.com)

TERASBANDUNG.COM - Biji pepaya memiliki banyak manfaat, salah satunya untuk rambut. Diketahui, biji pepaya mengandung glucoside cacirin dan karpain yang bermanfaat untuk menghitamkan rambut.

Zat ini juga hampir sama dengan kandungan zat alami yang ada pada lidah buaya. Buah berwarna oranye ini juga memiliki kandungan vitamin C, serat dan mineral yang berguna untuk melancarkan sistem pencernaan.

Khusus untuk perawatan rambut, dalam atikel ini dijelaskan bagaimana cara mengolah untuk rambut.

Baca Juga : Gasss Terus Semangat Kreativitasnya, JNE Content Competition 2024 Hadir Kembali

Ada dua cara yang bisa dilakukan untuk mengolah biji pepaya agar bermanfaat untuk kesehatan rambut.

Pertama, mengonsumsinya bersama dengan daging buahnya. Namun, karena biji pepaya memiliki rasa yang pahit, kamu bisa mengeringkannya terlebih dahulu.

Kemudian tumbuk hingga halus dan campurkan bersama dengan sup atau salad.

Cara lainnya, manfaat biji pepaya untuk rambut yang dijadikan sebagai masker rambut alami.

Cara membuatnya juga sangat mudah, cukup sangrai segenggam biji pepaya yang sudah dibersihkan sampai kering.

Kemudian, tumbuk hingga halus dan saring. Beri sedikit air sebelum dioleskan pada rambut. Biarkan kering selama beberapa menit sebelum dibilas hingga bersih.

Jika tertarik menggunakan biji pepaya untuk rambut, baiknya ketahui dulu manfaatnya, seperti disadur dari laman All Things Hair.

Baca Juga : Inilah Pemenang Sayembara Logo Hari Jadi ke-214 Kota Bandung

1. Merangsang Pertumbuhan Rambut

Biji pepaya ternyata bisa dijadikan penumbuh rambut alami karena kandungan asam folat yang dapat memperlancar sirkulasi folikel rambut. Kandungan ini mampu merangsang pertumbuhan rambut secara optimal.

Jika kamu punya masalah rambut tipis dan rontok dan ingin mengobatinya secara alami, coba oleskan masker biji pepaya secara rutin.

2. Menghitamkan Rambut

Kandungan glucoside cacirin dan karpain dalam biji pepaya dipercaya dapat menghitamkan rambut, sehingga rambut akan tampak lebih sehat dan tidak kusam. Tertarik coba masker biji pepaya?

Setelah melakukan perawatan rambut dengan masker biji pepaya, pastikan kamu membilasnya sampai benar-benar bersih agar tidak ada sisa masker yang menempel. Jangan lupa juga untuk menggunakan shampoo yang bisa bikin rambutmu hitam berkilau.

3. Mencegah Rambut Beruban

Rambut beruban bukan hanya muncul karena faktor usia, tapi juga kesalahan saat menggunakan produk perawatan rambut.

Selain menggunakan produk perawatan rambut yang tepat, masalah rambut beruban bisa diatasi secara alami dengan menggunakan biji pepaya.

Rajin menggunakan masker biji pepaya setiap 2 minggu sekali akan membantu mencegah rambut beruban yang mengganggu penampilan.

4. Membasmi Ketombe

Manfaat biji pepaya untuk rambut lainnya adalah membasmi ketombe. Penyebab ketombe umumnya dikarenakan bakteri dan infeksi jamur.

Biji pepaya memiliki sifat anti jamur yang sangat bermanfaat untuk membantu membasmi jamur penyebab ketombe.

Baca Juga : Disdik Kota Bandung Luncurkan Akses PPDB Daring Tahun Ajaran 2024/25, Ini Dia Ketentuannya

5. Mencegah Kebotakan

Masalah penipisan rambut yang dibiarkan bisa menyebabkan kebotakan rambut. Apalagi kalau ditambah dengan masalah rambut rontok yang parah.

Kandungan nutrisi pada biji pepaya dapat membantu mencegah kebotakan dini sekaligus memperkuat akar dan batang rambut.

6. Membuat Rambut Lebih Berkilau dan Mengembang

Kamu bisa mengoleskan masker biji pepaya pada rambut untuk membantu membuat rambut tidak kusam dan lebih berkilau.

Biji pepaya juga mampu menghilangkan minyak dan kotoran yang menempel pada rambut. Rambut pun menjadi lebih mengembang dan bebas lepek.***

Penulis: Tim Teras Bandung | Editor: Dadi Mulyanto

Berita Terkini

10 Tips Menjaga Kesehatan di Musim Hujan