Jus Gaban, Usung Konsep Jualan Jus Dengan Volume Besar, Rasakan Langsung Kesegarannya

Jus Gaban, Usung Konsep Jualan Jus Dengan Volume Besar, Rasakan Langsung Kesegarannya

TERASBANDUNG.COM - Sering olahraga di bilangan Saparua Kota Bandung, kamu pasti sudah tak asing dengan kuliner yang menyehatkan ini. Jus Gaban yang berlokasi di Jalan Ternate No. 6 Kota Bandung.

Disadur melalui siaran pers Humas Kota Bandung, tempat ini mulai beroperasi sejak agustus 2023 dengan konsep minuman jus dengan ukuran gelas besar.

"Karena belum banyak yang mengusung konsep jualan jus dengan volume besar, harga yang affordable ditambah tempat yang nyaman dan strategis cocok buat nongkrong setelah olahraga," Ujar Otto Iskandar Owner Jus Gaban menjelaskan alasannya memulai usaha tersebut.

Baca Juga : Pocari Sweat Run 2024, Pj Wali Kota Semangati Para Pelari

Terdapat lebih dari 20 varian yang bisa nikmati. Jus dengan berbagai macam buah-buahan, jus mix, sampai jus sehat.

"Menu yang ada lebih dari 20 varian jus yang dijual, mulai dari jus buah-buahan, detoks, diet, sehat, glowing, anti kolestrol, anti jerawat dan banyak lagi ada di sini dan banyak penggemarnya terutama para wanita," ujarnya.

Salah satu konsumennya, Nadia mengaku menjadi penggemar Jus Gaban karena menu yang bervariasi.

"Suka banget soalnya jus di sini kental, seger banget, beda sama jus di tempat lain. Favorit di sini mixberry, alpukat, mangga, sama jus glowing, jus diet," ujar Nadia.

Baca Juga : Seri ke 4 Superchallenge Supermoto Race 2024, Sedot Antusiasme Penonton di Subang

Selain jus, di sini juga dijual Ubi Cilembu Brulee dengan sensasi kriuk di luar dan lembut di dalam. Ubi Cilembu Brulee tersedia dua varian rasa yaitu kopi dan vanilla. Selain itu, di Jus Gaban juga tersedia dimsum, mie ayam, gohyong.

Buat kamu pecinta jus wajib banget ke sini rasakan langsung kesegarannya. Buka setiap hari pukul 07.00 - 21.00 WIB. Mulai harga Rp. 12.000 - Rp. 15.000.***

Penulis: Tim Teras Bandung | Editor: Dadi Mulyanto

Berita Terkini

Ini Dia Roti Kembang, Rotinya Orang Bandung